11,5 Juta Uang Palsu Siap Beredar di Cijaku, Berhasil di Amankan

    11,5 Juta Uang Palsu Siap Beredar di Cijaku, Berhasil di Amankan
    Warga ketika memeriksa uang palsu yang dibawa kedua terduga tersangka

    LEBAK, - Sejumlah uang senilai 11, 5 juta Rupiah berhasil diamankan Polsek Cijaku. Uang palsu dengan pecahan seratus ribuan sebagai barang bukti diamankan beserta dua orang yang diduga sebagai pengedarnya, Senin 6 November 2023.

    Kapolsek Cijaku, AKP RD Iwan Kriswana, mengatakan dua pria beserta barang bukti uang palsu diamankan setelah tertangkap basah membelanjakan uang tersebut di wilayah hukumnya.

    "Benar, kita telah mengamankan dua tersangka berinisial HK dan AJ, diduga telah mengedarkan uang palsu. Tersangka merupakan warga Tangerang dan Lebak. Pertama mereka ketahuan belanja rokok pakai uang palsu pecahan Rp 100 ribu di warung sdr. Juni di Pajagan, Desa Cihujan, " ujarnya.

    Namun, lanjut Kapolsek, keduanya berhasil kabur. Aksi tersangka kedua kalinya ketahuan  ketika berbelanja es di salah satu warung di Kampung Pajagan lalu kampung lainnya di Desa Cipalabuh.

    "Ketahuan kalau uangnya palsu, terus melarikan diri dan kemudian belanja lagi di warung KH Ahmad di Kampung Balai Desa  Cipalabuh, namun ketahuan lagi, " terangnya.

    Akhirnya warga yang sudah geram menangkap para pelaku kemudian dibawa di Kantor Desa Cihujan dan langsung dibawa ke Polsek Cijaku untuk diamankan. Diduga keras, keduanya merupakan sindikat uang palsu yang sering beredar di wilayah Lebak Selatan.

    Dari hasil penangkapan para pelaku, Polisi mengamankan barang bukti 115 lembar uang palsu pecahan Rp 100 ribu dengan nilai total Rp 11, 5 juta dan satu unit kendaraan R2 diduga digunakan pelaku untuk mengedarkan uang palsu. (Cex)

    uang palsu upal cijaku beredar 11 5 juta polsek
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Bantuan Stunting Tahap II di Salurkan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Habiskan Anggaran 3 Miliar, Gedung KIR Malingping...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Aslog Kasad di TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi
    Panglima TNI Hadiri Undangan Makan Siang Presiden RI di Istana Negara
    Wartawan Sedang Meliput Diduga Diserang Kepala Inspektorat Deli serdang
    Diduga Pembangunan Drainase Menuai kontroversi dari Warga  Terabaikan  Keamanan dan kebersihannya
    Diduga ketahanan pangan Anggaran Tahun 2023 Rp 25.000.000 Warga dan ketua BPD sebut Program Gagal  bibit ikan Dan pakan
    Melaksanakan Giat Cooling Sytem Sambangi Para Ketua RW , Binmas Polsek Cilograng di kantor Desa Lebaktipar
    Sat Resnarkoba Polres Lebak Ingatkan Penyalahgunaan Peredaran Narkoba, Program Sholat Shubuh Keliling (Suling)
    Wartawan Sedang Meliput Diduga Diserang Kepala Inspektorat Deli serdang
    Buntut Dugaan Lambannya Penanganan Bencana di Baduy, RPM Minta Inspektorat Lebak Jangan Tinggal Diam"
    Diduga Pembangunan Drainase Menuai kontroversi dari Warga  Terabaikan  Keamanan dan kebersihannya
    Menjaga Kamtibmas Kanit Binmas Polsek Cilograng Bripka Agus Hendriyana S.H melaksanakan Giat Cooling Sytem Pilkada sambangi Tokoh masyarakat Kp.Cijengkol Desa Cijengkol
    Melaksanakan Giat Gatur di SMK Yasmi Cilograng Tekan Angka Laka Lantas
    Puluhan Bus Relawan Amin Dari Lebak Selatan Siap Berangkat Ke JIS
    Cegah Barang Barang Berbahaya Di Kalangan Pelajar Polsek Bayah Polres Lebak Gelar Razia di Sekolah
    Ombudsman Banten Dorong Instansi Terkait Ambil Langkah Efektif Atasi Harga Beras
    Antisipasi Perang Sarung Dan Kejahatan Jalanan Di Bulan Suci Ramadhan Polsek Bayah Polres Lebak Laksanakan Patroli Dialogis
    Menjaga Kamtibmas Kanit Binmas Polsek Cilograng Bripka Agus Hendriyana S.H melaksanakan Giat Cooling Sytem Pilkada sambangi Tokoh masyarakat Kp.Cijengkol Desa Cijengkol

    Ikuti Kami